Jangan Kau Ragukan Agama Mu
Islam |
Orang – orang kafir dan kaum munafiq
melontarkan Syubhat bahwa semua Agama adalah sama, semua berasal dari Alloh
Azza Wa Jalla, semua mengajarkan kebaikan sehingga mereka mengatakan bahwa kita
Ummat Islam tidak bisa mengatakan bahwa Agama kita lah yang paling benar, lalu
bagai mana seharusnya kita menanggapi Syubhat mereka.
Allâh Azza wa Jalla berfirman :
وَلَنْ تَرْضَىٰ
عَنْكَ الْيَهُودُ وَلَا النَّصَارَىٰ حَتَّىٰ تَتَّبِعَ مِلَّتَهُمْ ۗ قُلْ إِنَّ
هُدَى اللَّهِ هُوَ الْهُدَىٰ ۗ وَلَئِنِ اتَّبَعْتَ أَهْوَاءَهُمْ بَعْدَ الَّذِي
جَاءَكَ مِنَ الْعِلْمِ ۙ مَا لَكَ مِنَ اللَّهِ مِنْ وَلِيٍّ وَلَا نَصِيرٍ
Dan orang-orang Yahudi dan Nasrani
tidak akan ridha kepada kamu (Muhammad) sebelum engkau mengikuti agama mereka.
Katakanlah, ‘Sesungguhnya petunjuk Allâh itulah petunjuk (yang sebenarnya).’
Dan jika engkau mengikuti keinginan mereka setelah ilmu (kebenaran) sampai
kepadamu, maka tidak akan ada bagimu Pelindung dan Penolong dari Allâh.
[al-Baqarah/2:120]
Sebenarnya, hanya
ada satu agama yang paling benar di atas muka bumi, yaitu agama Islam. Agama
Islam sudah dijamin oleh Allah SWT sebagai agama yang paling benar di antara
agama-agama yang lain. Dasar hukumnya adalah Al-Quran surah Ali Imran, ayat 19
yang berbunyi:
إِنَّ الدِّينَ
عِنْدَ اللَّهِ الْإِسْلَامُ
Sesungguhnya agama di sisi Allâh ialah
Islam… [Ali ‘Imrân/3:19]
Kemudian pada surah yang sama, Allah SWT memberikan peringatan bahwa bagi siapa saja yang menganut agama selain Islam maka segala amal ibadahnya tidak akan diterima Allah SWT:
وَمَنْ يَبْتَغِ غَيْرَ الْإِسْلَامِ دِينًا فَلَنْ يُقْبَلَ مِنْهُ وَهُوَ
فِي الْآخِرَةِ مِنَ الْخَاسِرِينَ
Dan barangsiapa mencari agama selain
agama Islam, dia tidak akan diterima, dan di akhirat dia termasuk orang-orang
yang rugi. [Ali ‘Imrân/3:85]
Islam adalah agama yang paling sempurna, dan Allah-lah yang menyempurnakan
agama Islam itu.
"Pada hari ini telah Ku-sempurnakan bagimu agamamu, dan telah Aku cukupkan nikmat-Ku kepadamu; dan Aku ridhai Islam sebagai agamamu". (QS Al-Maidah 3)
Bagi mereka yang masih meragukan kebenaran Islam, Allah SWT telah memastikan bahwa alam semesta beserta isinya menyerahkan diri kepada Allah SWT. Jadi tidak perlu ragu dengan Islam dan tak perlu pula mencari agama lain selain Islam.
"Apakah mereka mencari agama lain selain Agama Allah? Padahal segala
apa yang di langit dan di bumi ber-Islam (menyerahkan diri) kepada-Nya, baik
dengan sukarela maupun dengan terpaksa. Dan hanya kepada Allah-lah mereka semua
dikembalikan". (QS Ali Imran: 83)
Bagi orang-orang yang mau beriman, Allah SWT mengajak untuk masuk ke dalam Islam secara sempurna, tidak setengah-setengah, totalitas pengabdian hanya kepada Allah SWT saja.
"Hai orang-orang yang beriman, masuklah kamu ke dalam Islam secara
sempurna, dan janganlah kamu ikuti langkah-langkah syaitan. Sesungguhnya
syaitan itu adalah musuh yang nyata bagimu." (QS. Al-Baqarah: 208)
Agama Islam yang disebarluaskan oleh Rasulullah Muhammad SAW, diciptakan Allah SWT sebagai penyempurna ajaran yang dibawa oleh nabi-nabi sebelumnya.
"Katakanlah (hai orang-orang mukmin): Kami beriman kepada Allah, dan kepada apa yang telah diturunkan kepada Ibrahim, Ismail, Ishaq, Ya'qub serta anak cucunya, dan kepada apa yang telah diturunkan kepada Musa, Isa, serta para nabi-nabi dari Rabb mereka. Kami tidak membeda-bedakan antara yang satu dengan lainnya, dan kami taat dan patuh hanya kepada-Nya". (QS. Al-Baqarah: 136)
Islam adalah agama yang benar, tetapi banyak orang yang tidak yakin akan
hal itu. Allah SWT memastikannya dalam Surah Ar-Rum:
“Maka hadapkanlah wajahmu dengan lurus kepada agama Allah; (tetaplah atas)
fitrah Allah yang telah menciptakan manusia menurut fitrah itu. Tidak ada
perubahan pada fitrah Allah. (Itulah) agama yang lurus; tetapi kebanyakan
manusia tidak mengetahui”. (QS. Ar-Rum: 30)
Allah SWT telah menjamin bahwa Islam akan dimenangkan atas segala agama, meskipun orang-orang musyrik tidak menyukai jaminan Allah SWT itu.
"Dialah yang telah mengutus Rasul-Nya (dengan membawa) petunjuk (Al-Qur'an) dan agama yang benar untuk dimenangkan-Nya atas segala agama, walaupun orang-orang musyrikin tidak menyukai". (QS. At-Taubah: 33)
Dari ayat – ayat Alloh diatas, maka
jangan pernah kita ragu dengan kebenaran Agama Kita ( Islam ), semoga Alloh
Azza Wa Jalla menjaga iman dan Islam kita. Aamiin
Ref//Arbionline
Islam |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar