Alhamdulillah Hujan, Yuk Kita Berdo'a
Amalan Ketika Hujan |
Saat turun hujan, itu waktu
emas untuk berdoa.
Banyak yang bilang saat turun hujan Allah
SWT memberikan kenikmatan yang begitu besar. Namun, entah mengapa tak sedikit
di antara kita yang mengeluh ketika hujan turun.
Ada
baiknya bila turun hujan kita mengucapkan 'Alhamdulillahi
rabbil' alamiin’, sebagai bentuk syukur atas anugerah yang
Allah SWT berikan pada kita.
Kamu
juga harus tahu, saat hujan turun Rasulullah berdoa;
"Nabi
shallallahu 'alaihi wa sallam ketika melihat turunnya hujan, beliau
mengucapkan, 'Allahumma shoyyiban nafi'an...". [HR. Bukhari]
Ibnu Qudamah dalam Al
Mughni[1]mengatakan, ”Dianjurkan untuk berdo’a ketika turunnya hujan,
sebagaimana diriwayatkan bahwa Nabi shallallahu ’alaihi wa sallam bersabda,
اُطْلُبُوا اسْتِجَابَةَ الدُّعَاءِ عِنْدَ ثَلَاثٍ : عِنْدَ الْتِقَاءِ
الْجُيُوشِ ، وَإِقَامَةِ الصَّلَاةِ ، وَنُزُولِ الْغَيْثِ
“Carilah do’a yang mustajab pada tiga
keadaan : Bertemunya dua pasukan, Menjelang shalat dilaksanakan, dan Saat hujan turun.”
Begitu juga terdapat hadits dari Sahl
bin Sa’d, beliau berkata bahwa Rasulullah shallallahu ’alaihi wa sallam
bersabda,
ثِنْتَانِ مَا
تُرَدَّانِ الدُّعَاءُ عِنْدَ النِّدَاءِوَ تَحْتَ المَطَرِ
“Dua do’a yang tidak akan ditolak: do’a ketika adzan dan do’a ketika ketika turunnya hujan.”
Do’a yang amat baik dibaca kala itu
adalah memohon diturunkannya hujan yang bermanfaat. Do’a yang dipanjatkan
adalah,
اللَّهُمَّ صَيِّباً
ناَفِعاً
“Allahumma shoyyiban naafi’aa [Ya
Allah, turunkanlah pada kami hujan yang bermanfaat].”
Itulah yang Nabi shallallahu ’alaihi
wa sallam ucapkan ketika melihat turunnya hujan. Hal ini berdasarkan hadits
dari Ummul Mukminin, ’Aisyah radhiyallahu ’anha,
إِنَّ النَّبِىَّ
-صلى الله عليه وسلم- كَانَ إِذَا رَأَى الْمَطَرَ قَالَ « اللَّهُمَّ صَيِّباً
نَافِعاً
”Nabi shallallahu ’alaihi wa sallam
ketika melihat turunnya hujan, beliau mengucapkan, ”Allahumma shoyyiban
nafi’an” [Ya Allah turunkanlah pada kami hujan yang bermanfaat]”
Ibnu Baththol mengatakan, ”Hadits ini
berisi anjuran untuk berdo’a ketika turun hujan agar kebaikan dan keberkahan
semakin bertambah, begitu pula semakin banyak kemanfaatan.”
Al Khottobi mengatakan, ”Air hujan
yang mengalir adalah suatu karunia.
Semoga dengan turunnya hujan semakin
membuat kita bersyukur, bukan malah mengeluh. Manfaatkanlah moment tersebut
untuk banyak memohon segala hajat pada Allah Ta’ala menyangkut urusan dunia dan
akhirat. Jangan sia-siakan kesempatan untuk mendoakan kebaikan diri, istri,
anak, kerabat serta kaum muslimin lainnya.
Wallahu waliyyut taufiq.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar